Perusahaan Pengembang Teknologi AntiSadap Pertama di Indonesia
Bupati Sragen Kagumi Produk Keamanan Siber Indonesia

Bupati Sragen dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati mengagumi produk teknologi keamanan siber buatan Indonesia pada ajang pameran teknologi keamanan dan pertahanan Indo Defence di Jakarta International Expo, mulai Rabu hingga 5 November 2016.

"Produk teknologi keamanan dan pertahanan buatan Indonesia ternyata tidak kalah dengan produk luar negeri," katanya ketika bersama Wakil Bupati Sragen Dedy Endriyatno melihat produk PT Indoguardika Cipta Kreasi (ICK), salah satu perusahaan asal Indonesia yang mengikuti pameran tersebut.

Bupati Sragen tertarik dengan produk baru PT ICK dengan label "IndoSign" atau akronim dari "digital signature" karena sangat membantu tugasnya sebagai kepala daerah.

Sementara itu, Presiden Direktur PT ICK Agung S. Bakti menjelaskan bahwa IndoSign adalah salah satu dari dua produk baru perusahaannya.

"Kami akan meluncurkan produk tersebut pada hari Kamis (3/11)," kata Agung yang didampingi Direktur Riset dan Produksi PT ICK Sujoko.

Sujoko menambahkan bahwa IndoSign merupakan platform untuk mendistribusikan dokumen digital. Dokumen ini dapat ditandatangani oleh penguna yang terverifikasi, tanpa memerlukan perangkat keras atau perangkat lunak.

"Pengguna hanya memerlukan peramban modern untuk membuka dan menandatangani dokumen," kata Sujoko.

Dokumen tersebut, kata dia, dapat diunggah secara manual atau dihubungkan dengan sistem "back office" pengguna, seperti document management system (DMS), misalnya Sharepoin, atau enterprise resource planning (ERP), misanya SAP atau dynamics ke sistem IndoSign dengan menggunakan RestAPI.

"IndoSign yang terhubung dengan sistem 'back office' dapat membantu mempercepat penandatangan dokumen," kata Sujoko usai Wakil Presiden RI Muhammad Jusuf Kalla membuka pameran tersebut.

 

Sumber: Antara

SHARE :
Situs Produk
SMS Guard
Unduhan
Company Profile
@2016 PT. Indoguardika Cipta Kreasi
Alamanda Tower Lantai 21, Jl. TB Simatupang Kav. 23-24 Jakarta Selatan Phone: +6221 29660425 email : info@indoguard.co.id